5 Cara untuk Mencapai Financial Freedom

 

5 Cara untuk Mencapai Financial Freedom

Siapa sih diantara kita yang tidak mau memiliki kebebasan financial alias Financial Freedom? jawabannya pasti sama. ya, kita semua pasti ingin untuk bisa segera mencapai financial freedom. namun bagaimana caranya, tidak semua tau. bahkan malah hanya 1-10% dari jumlah populasi manusia yang tau tentang cara untuk mendapatkan financial freedom atau cara untuk mencapai financial freedom.

dalam ulasan artikel kali ini, kami akan mencoba memberikan sedikit tips tentang bagaimana cara untuk financial freedom bisa tercapai dalam hidup kita semua. jadi, simak ulasan ini sampai selesai agar setidaknya kamu semua tau tentang step atau langkah mencapai kebebasan finansial ini.


1. Tabung 10% Total Penghasilan

Mendengar kata menabung demi untuk bisa mencapai kebebasan finansial pasti tampak klise buat banyak orang. namun sayangnya, hal ini adalah hal benar yang paling utama buat kamu yang mau tau cara mencapai financial freedom secepatnya.

Bukan cuma sekedar menabung ataupun kebiasaan menabung yang jika kebetulan ingat. tapi pastikan anggaran kamu sebesar 10% dari total pendapatan yang bisa didapat tiap bulan disisihkan secara otomatis untuk ditabung. dengan begitu, kebebasan finansial atau financial freedom bukan lagi angan-angan buat hidupmu.


2. Miliki Dana Darurat Sebanyak 6x Pengeluaran Bulanan

Ini akan sulit jika kamu tidak membiasakan menabung seperti point pertama diatas. karena menyediakan dana darurat hingga sebanyak 6x pengeluaran bulanan bukanlah hal mudah jika kamu tidak membiasakan hemat ada dalam prinsip hidupmu.

jangan bermimpi bahwa orang yang boros akan mampu mencapai financial freedom dalam kehidupannya. yang ada, adalah rasa kurang dan kurang yang akan terus muncul. alih-alih akan menemukan cara untuk mencapai financial freedom, karena bisa jadi yang ada adalah peningkatan jumlah hutang dalam hidupmu.


3. Miliki Sumber Pendapatan Tambahan

Selanjutnya, tentang bagaimana cara mencapai kebebasan financial adalah dengan cara mencari dan mendapatkan sumber pendapatan tambahan diluar sumber pokok yang kamu punya sekarang ini.

akan jauh lebih mudah mendapatkan sumber pendapatan tambahan jika kamu sudah mempunyai pekerjaan tetap sebelumnya. tapi, bukan berarti tidak ada kesempatan buat kamu yang belum mempunyai pekerjaan tetap.

salah satu sumber pendapatan tambahan yang bisa kamu gali saat ini adalah dengan menjadi konten kreator, baik itu melalui media youtube, media sosial ataupun tulisan berupa Blog dan website. atau jika kamu kesulitan dengan hal-hal tersebut, kamu bisa mencoba menjadi dropshipper ataupun reseller sebuah produk yang banyak dibutuhkan orang.


4. Investasikan Uang yang Kamu Punya

Tahap berikutnya, untuk bisa mendapatkan cara untuk mencapai financial freedom adalah dengan menginvestasikan sebagian uang yang kamu punya dan bisa dapatkan.

investasi bisa berupa banyak hal, yang terpenting bukan investasi bodong seperti binary option yang sedang hangat sekarang ini. kamu bisa mendepositokan atau ikut kedalam produk reksadana dari lembaga keuangan yang legal dan terpercaya di negeri ini.


5. Jadikan Uang yang Bekerja untuk Kamu

dan yang terakhir, setelah tahap 1 sampai dengan tahap 4 telah kamu kerjakan dengan konsisten dan tanggung jawab penuh. maka sudah waktunya untuk membuat uang-uang didalam investasi yang sudah kamu lakukan bekerja buat menghasilkan lebih banyak uang lagi buat kamu.

ada pepatah yang mengatakan:

Tenaga mencari uang hasilnya akan lebih banyak capek, tapi jika mau ringan maka biarkan uang yang mencari uang.

banyak caranya, kamu bisa mencoba berbisnis dibidang yang kamu sukai dengan menggunakan sebagian kecil dari tabungan dan uang yang telah kamu dapatkan dari hasil berhemat dan berinvestasi.

demikian saja ulasan singkat dari kami mengenai cara untuk mencapai kebebasan finansial ini. semoga kita semua bisa menemukan cara untuk mencapai financial freedom terbaik untuk hidup kita. sampai ketemu lagi di lain kesempatan dan artikel menarik lainnya dari kami kappabels.com. sampai jumpa, salam kaya, kaya, kaya. 

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url