4 Kesalahan Fresh Graduate saat Mengirim CV untuk Melamar Kerja

 

kesalahan fresh graduate dalam mengirim lamaran kerja

Kesalahan dalam melakukan Apply Lamaran atau mengirim lamaran kerja bisa dilakukan oleh siapa saja, khususnya para lulusan baru atau yang biasa disebut sebagai fresh Graduate. minimnya pengalaman dapat menjadi faktor dari timbulnya kesalahan-kesalahan tersebut. dan berikut, beberapa kesalahan yang dilakukan oleh fresh graduate dalam mengirim lamaran kerja, yang tentunya jangan sampai diulangi lagi.

Menulis Kata yang Tidak Sopan

Hal yang perlu diperhatikan dan dilatih adalah mengenai etika dalam berbahasa dan mengucapkan kata-kata. hal ini sering ditemui dari apply lamaran melalui email. beragam macamnya dari kata rayuan, ancaman, bahkan sulit menulis dengan kata-kata yang menunjukkan bahwa mereka, sipelamar kerja adalah orang yang beretika. jangan lakukan itu, demi anggapan positif dari para HRD nantinya kepada diri anda.

Memakai Satu CV untuk Berbagai Posisi

Barangkali anggapan para Fresh Graduate yang melakukan ini adalah semua posisi membutuhkan kriteria pelamar dengan keahlian yang sama. jika anda tidak atau belum memiliki pengalaman kerja disuatu posisi tertentu, minimal sebutkan keahlian anda didalam cv yang menunjukkan bahwa anda pantas untuk mendapatkan posisi kerja tersebut. yang artinya, setiap cv dengan posisi lamaran yang berbeda maka akan ada perbedaan pula didalam isinya.

Melamar disatu Tempat

Kiranya ungkapan setia menunggu kabar darimu adalah hal tepat dalam dunia kerja. sebagai seorang fresh graduate, seingin atau seberharap apapun diri anda terhadap suatu lowongan kerja, sebaiknya anda mengirim lamaran kebanyak tempat, toh itu tidak salah dan melanggar aturan kerja. karena, semakin banyak anda mengirim lamaran kerja, kemungkinan anda untuk diterima disalah satunya juga akan terbuka lebih luas.

Mengirim Lamaran Kesemua Tempat dan Posisi

Keterbalikan dari hal sebelumnya, bahwa ada aturan seberapa banyak anda boleh mengirim lamaran kerja. hal ini karena berkaitan dengan kemampuan dan keahlian yang anda miliki. meski seputus asa apapun diri anda dalam melamar suatu pekerjaan, anda harus tetap rasional dengan keahlian yang akan anda bawa kedalam perusahaan.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url